Sebanyak 161 Personel Polres Aceh Tenggara Polda Aceh melaksanakan pemeriksaan kesehatan berkala 2021, bagi anggota Polri dan aparatur sipil negara Polri Polres Aceh Tenggara dan polsek jajaran. Senin (01/03/2021) Pukul 09.30 Wib.

Rikkes diawali dari tahapan pendaftaran, pemberian formulir, pengambilan darah dan urine, pengecekan fisik seperti tinggi badan dan berat badan, observasi tanda-tanda vital seperti cek tensi dan nadi, pengecekan EKG, observasi treadmill, pengecekan ontodogram, pemantauan keluhan kesehatan oleh dokter umum dan pengecekan gigi.

Kapolres Aceh Tenggara AKBP Wanito Eko Sulistyo, S.H., S.I.K. mengatakan, selain memberikan terapi pengobatan tim dokter juga melakukan penyuluhan kesehatan bagi personil Polri dan ASN Polri Polres Aceh Tenggara yang mengikuti rikkes berkala.

“Meskipun situasi ramai dan tempat yang tidak maksimal, peserta rikkes berkala merasa puas dapat mengetahui kondisi kesehatan masing-masing. Sehingga dengan kondisi tubuh yang sehat, dapat menunjang pelaksanaan tugas dalam memberikan perlindungan, pengayoman dan pelayanan kepada masyarakat secara maksimal,” ujar Paurkes