Personel Polsek Babul Makmur Lakukan Pengaturan Lalu Lintas di Pasar Tumpah Lawe Desky

Personel Polsek Babul Makmur Lakukan Pengaturan Lalu Lintas di Pasar Tumpah Lawe Desky

- in Uncategorized
0
0

Guna menciptakan kelancaran arus lalu lintas dan mengantisipasi kemacetan, Personel Polsek Babul Makmur melaksanakan kegiatan pengaturan arus lalu lintas di Pasar Tumpah Pekan Lawe Desky, yang berlokasi di Desa Lawe Desky Sabas, Kecamatan Babul Makmur, Kabupaten Aceh Tenggara, pada Senin, 10 Maret 2025, pukul 09.00 WIB hingga selesai.

Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan keamanan dan kenyamanan masyarakat yang beraktivitas di sekitar pasar, terutama bagi pedagang, pembeli, serta pengguna jalan yang melintas di kawasan tersebut.

Kapolsek Babul Makmur, menyampaikan bahwa pengaturan lalu lintas di Pasar Tumpah ini merupakan langkah antisipasi terhadap meningkatnya volume kendaraan dan aktivitas masyarakat di hari pasar.

“Setiap hari pekan, arus lalu lintas di sekitar Pasar Lawe Desky cenderung padat. Oleh karena itu, kami menurunkan personel untuk mengatur lalu lintas agar tetap lancar dan mencegah kemacetan serta kecelakaan,” ujar Kapolsek.

Selain mengatur lalu lintas, personel juga memberikan imbauan kepada pengendara untuk tetap tertib berlalu lintas, menghindari parkir sembarangan, serta mengutamakan keselamatan pejalan kaki dan pengguna jalan lainnya.

Masyarakat setempat menyambut baik kegiatan ini dan mengapresiasi kehadiran personel kepolisian yang turut membantu menjaga ketertiban di sekitar pasar.

Polsek Babul Makmur akan terus melakukan pengamanan dan pengaturan lalu lintas secara rutin di titik-titik strategis guna menciptakan kondisi yang aman, tertib, dan nyaman bagi seluruh masyarakat.

Facebook Comments

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *