Dalam rangka memberikan pelayanan prima kepada masyarakat serta menciptakan keamanan dan ketertiban lalu lintas, Personel Polsek Babul Makmur melaksanakan kegiatan Strong Point pada jam rawan kecelakaan lalu lintas (laka lantas) di wilayah Kecamatan Babul Makmur, Kabupaten Aceh Tenggara. 10 Maret 2025
Kegiatan ini bertujuan untuk membantu kelancaran arus lalu lintas, terutama pada pagi hari saat aktivitas masyarakat meningkat, termasuk anak-anak sekolah yang hendak menyeberang jalan. Personel Polsek Babul Makmur hadir di titik-titik rawan kecelakaan untuk mengatur lalu lintas dan memastikan keselamatan pelajar serta pengguna jalan lainnya.
Kapolsek Babul Makmur, menyampaikan bahwa kehadiran polisi di jalan pada jam-jam sibuk merupakan bentuk pelayanan kepada masyarakat untuk mencegah kecelakaan serta menciptakan rasa aman bagi para pengguna jalan.
“Kegiatan Strong Point ini kami lakukan untuk membantu anak-anak sekolah dan masyarakat agar dapat menyeberang dengan aman, sekaligus memastikan arus lalu lintas tetap tertib dan lancar,” ujar Kapolsek.
Masyarakat, khususnya para orang tua dan guru, menyambut baik kegiatan ini dan mengapresiasi langkah Polsek Babul Makmur dalam memberikan perhatian terhadap keselamatan pelajar di jalan raya.
Polsek Babul Makmur berkomitmen untuk terus melaksanakan kegiatan Strong Point ini secara rutin guna menciptakan kondisi lalu lintas yang aman dan tertib bagi seluruh warga.