Polsek Badar melakukan peninjauan lokasi yang terdampak oleh ablasai di Desa Ketambe, Kecamatan Ketambe, Kabupaten Aceh Tenggara. Ablasi terjadi akibat naiknya debit air Sungai Alas yang melanda wilayah tersebut. 11 Oktober 2024
Kepala Polsek Badar, Inspektur Polisi (Iptu) Yanto, mengatakan bahwa kegiatan peninjauan dilakukan sebagai bagian dari upaya untuk memantau dan mengevaluasi kondisi di lapangan pasca meningkatnya volume air sungai akibat hujan deras.
“Kami terus melakukan pemantauan dan peninjauan terhadap lokasi yang terdampak. Langkah ini kami ambil untuk mengantisipasi potensi bencana lebih lanjut dan memberikan bantuan serta koordinasi dengan pihak terkait,” ujar Iptu yanto
Sementara itu, warga Desa Ketambe yang terdampak ablasai merasakan dampak yang cukup signifikan, terutama terhadap rumah dan fasilitas umum di sekitar sungai. Beberapa titik di desa tersebut mengalami kerusakan akibat erosi yang disebabkan oleh aliran sungai yang meluap.
Polsek Badar bersama dengan aparat pemerintahan setempat terus berkoordinasi untuk mengevakuasi warga yang berada di lokasi rawan dan menyediakan bantuan logistik bagi korban bencana.
Hingga berita ini diturunkan, tim gabungan dari Polsek Badar masih terus melakukan pemantauan dan upaya penanganan di lapangan untuk meminimalisir dampak dari naiknya debit air sungai yang masih berpotensi menyebabkan kerusakan lebih lanjut.
Demikianlah informasi terkini dari Polsek Badar terkait peninjauan lokasi yang terdampak ablasai di Desa Ketambe. Kami akan terus memberikan update lebih lanjut seiring perkembangan situasi di lapangan.