Kabag Ops Polres Aceh Tenggara AKP Yasir, S.E, M.S.M, berserta Ketua Bhayangkari dan pengurus Cabang Aceh Tenggara menghadiri Acara Kampaye Gerakan Literasi, Minggu (22/12/2019) Pukul 10.00 Wib.

Acara Kampaye Gerakan Literasi di hadiri oleh Asisten Satu Drs. Ali Surahman, Kabag Ops Polres Aceh Tenggara AKP Yasir, S.E, M.S.M, Ketua Darma Wanita beserta Wakil dan di ikuti seluruh pelajar Kabupaten Aceh Tenggara

Pelepasan gerak jalan santai di buka langsung oleh Asisten Satu Drs. Ali Surahman yang bertemakan “Menumbuhkembangkan minat dan budaya baca sejak dini sebagai upaya Meningkatkan mutu pendidikan yang memiliki daya saing”

“Kegiatan ini bertujuan sebagai ruang terbuka bagi masyarakat berbagi pengalaman, dan juga untuk menjaga kesehatan, dimana bila tubuh kita sehat maka jiwa kita juga akan menjadi sehat”